Thursday, October 24, 2019

Keajaiban dari serum some by mi dalam 30 hari


Beauty ladies yang update pasti sudah tidak asing lagi dengan produk some by mi serum ajaib, produk skin care asal korea ini dalam satu tahun terakhir sangat sering menjadi perbincangan di media sosial, selain video promosinya yang sering bertebaran di media sosial, harga serum some by mi yang tidak terlalu mahal, review dari para pengguna juga menjadi salah satu faktor terkenalnya produk ini dalam beberapa forum kecantikan. Tidak hanya influencer luar negeri yang sudah membuktikan keajaiban dari produk ini, influencer dalam negeri pun juga ikut meramaikan popularitas dari some by mi serum ajaib ini. Namun apakah memang sehebat itu serum ini yang mampu menghilangkan jerawat hanya dalam waktu satu bulan sekaligus mencerahkan kulit secara instan? Kebanyakan dari para vlogger yang telah menggunakan serum ajaib ini memang mengaku puas setelah menggunakannya secara rutin, namun ada beberapa pengguna juga yang tidak mengatakan hal yang sama, bahkan ada pula yang menyatakan bahwa produk some by mi ini bersifat asam, hal ini dapat di lihat secara jelas dari nama produk ini sendiri yaitu some by mi AHA BHA PHA miracle serum. Sifat asam dari suatu produk kecantikan bersifat eksfoliasi kulit, yaitu penggunaan dalam dosis yang berlebihan dapat mengiritasi dan membuat kulit rusak. Oleh karena itu berikut penjelasan lengkap untuk produk some by mi serum ajaib ini. Agar para beauty antusiast tidak salah pilih dan tidak termakan berita yang beredar. 

alpha hydroxy acid

AHA merupakan kependekan  dari alpha hydroxy acid. AHA merupakan jenis zat asam yang bereaksi pada lapisan kulit terluar yang berfungsi untuk mengangkat sisa kotoran, eksfoliasi dan juga menyamarkan noda bekas jerawat. Kelebihannya adalah selain mencerahkan wajah, AHA juga sekaligus melembabkan wajah secara bersamaan. Kinerja dari AHA ini tergantung dari jenis kulit juga lho, jadi tidak heran jika ada beberapa orang yang tidak mendapatkan manfaat secara maksimal dari produk ini bisa jadi karena jenis kulit yang tidak cocok. Untuk kulit normal, AHA dapat bekerja efektif sebesar 10 persen dan hanya sebesar 3-5 persen untuk kulit sensitif. Selanjutnya kandungan BHA adalah singkatan dari beta hydroxy acid, BHA banyak di temukan dalam salicyllic acid. BHA merupakan kandungan yang sudah terkenal ampuh mengusir jerawat. Meskipun sama-sama berperang dengan jerawat, BHA lebih kuat dari pada AHA. Ibaratnya BHA mampu membersihkan lem yang membuat sel kulit mati terperangkap pada pori-pori kulit. BHA juga berfungsi sebagai anti inflamasi  yaitu salah satu dalang dari jerawat yang memerah. Oleh karena itu BHA menjadi senjata pamungkas untuk mengusir jerawat membandel. Sedangakan PHA atau Polyhidroxy acid merupakan exfoliator yang lebih ringan. Jenis asam gluconolactone ini tidak membuat kulit menjadi kemerahan dan aman untuk kulit sensitif, sayangnya saking ringannya ini justru membuat PHA sedikit sulit meresap kedalam kulit.

Dari penjelasan di atas dapat di simpulkan bahwa produk serum ajaib dari some by mi ini memang mengandung  bahan yang bersifat asam, namun secara inggredience, serum ini menggunakan bahan air sebagai bahan utama, oleh karena itu membuat tekstur produk encer selayaknya air. Selanjutnya produk ini juga di perkaya oleh vitamin B3 yang bagus untuk melembabkan dan juga mencerahan kulit. Selanjutnya dalam kemasan juga di jelaskan kandungan 2 persen menggunakan tea tree oil yang juga berguna  untuk menghilangan jerawat. Lalu berapa kandungan dari AHA, BHA dan juga PHA? Ternyata kadar acid yang terkandung dalam produk ini hanya sebesar nol koma sepersekian persen. Yang artinya kadar asam dalam satu kemasan produk ini sangat rendah. Namun apakah dengan nilai sekecil itu dapat mengeksfoliasi kulit? Masih tetap bisa namun tidak akan sekuat produk dengan kandungan 5 persen tentunya. Dari penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa produk some by mi ini meskipun meletakkan nama asam sebagai nama produk, tingkat eksfoliasinya mild sehingga sesuai iklan yang di gaungkan, penggunaan selama 30 hari tetap aman termasuk juga bagi remaja yang masih baru mengenal produk skin care. 

some by mi serum ajaib

Lanjut pada fisik some by mi serum ajaib, sebagaimana di jelaskan sebelumnya bahwa produk ini terbuat dari sebagian besar berbahan air, maka tak heran jika produk juga secair air, membuat produk sangat cepat meresap dalam kulit. Uniknya aroma dari produk ini mirip dengan pasta gigi, karena memang pengandung papper mint oil, dengan aroma yang minty membuat produk ini memberikan kesan segar setiap kali di aplikasikan. Tidak seperti sifat ekfoliator yang biasanya bersifat kering, serum ajaib some by mi ini tetap mampu melembabkan kulit dengan baik, karena selain mengandung zat eksfoliator juga di perkaya dengan banyak bahan yang bersifat melembabkan. Kemasannya terbuat dari botol plastik berwarna hijau. Karena terbuat dari bahan plastik, tentu membuat produk tidak mudah pecah, ringan dan mudah di bawa kemana-mana.  Karena teksturnya cair seperti air, untuk penggunaan secara rutin  bisa menghabiskan 2 botol dalam waktu satu bulan, jika di hitung secara matematis memang akan terlihat lebih mahal jika di bandingkan dengan serum lain dengan isi yang lebih banyak. 

Terlepas dari penjelasan yang telah diuraikan secara panjang lebar di atas, kembali pada permasalahan utama, apakah produk some by mi AHA BHA PHA miracle serum ini benar-benar dapat menuntaskan masalah jerawat? Jawabannya kembali lagi pada jenis kulit pengguna. Seperti yang sempat d singgung pada penjelasan awal, dimana ada beberapa yang memberikan review heboh tentang kehebatan produk ini sedangkan sebagian lagi menyatakan biasa saja, hal ini tergantung dari jenis kulit dari masing-masing orang, jadi memang tidak ada produk yang ubsolute bagus untuk semua orang, kembali lagi pada kecocokan terhadap jenis kulit. Beberapa orang yang tidak terlalu  merasakan fungsi dari produk ini dalam menuntaskan masalah jerawat, masih tetap   mengaku puas menggunakan produk ini, meskipun tidak dapat menghilangkan jerawat, setidaknya sudah dapat melembabkan dan merawat kulit sebagaimana sifat serum ada umumnya. 

Jika anda penasaran atau ingin mencoba produk ini, tidak ada salahnya untuk membeli satu botol serum ajaib sebagai percobaan, lagi pula dalam satu kemasan hanya berisi 150 ml serum dengan sifat cair. Anda bisa membelinya di outlet skincare korea, atau jika anda kesulitan mendapatkan gerai atau toko offlinenya, tidak ada salahnya anda membeli secara online melalui iLotte.com anda bisa mendapatkan tidak hanya serum ajaib ini namun juga beragam produk korea asli lainnya. Jangan lupa untuk mengecek kode diskon atau beberapa promo yang beberapa kali di berikan untuk mendapatkan keuntungan lebih dalam berbelanja. 

Happy shopping

1 comment: